Tips saat ban motor bocor

Bocor
Buat anda yang gemar touring ke berbagai daerah di nusantara tentunya anda pernah mengalami yang namanya ban bocor, dan jika ada tukang tambal ban atau ada yang jual ban baru atau bengkel hal tersebut bukan masalah akan tetapi bagaimana jika tidak ada? tentunya anda pasti akan mendorong motor anda sampai ada tukang tambal ban, capek dong hahaha...
Jika anda tidak mau mengalami hal seperti yang saya sebutkan diatas anda bisa mencoba tips/trik berikut:
Sebelum memulai touring persiapkan dahulu bahan-bahan yang diperlukan untuk mengatasi masalah ban bocor seperti yang saya sebut diatas
  1. Bawalah selalu ban dalam sepeda engkol
  2. Lem Alteco atau Lem G
  3. 2 buah besi pipih untuk mencongkel ban luar
  4. Busi motor bekas yang elektroda-nya sudah dibuang dan diberi selang sepanjang kurang lebih 1,5 meter
Cara menambal ban dengan bahan diatas:
  1. Buka ban luar menggunakan 2 buah pencongkel ban
  2. Lepas busi motor anda dan pasang busi motor bekas yang sudah diberi selang (fungsinya sebagai pompa)
  3. Pompa dulu ban motor anda dengan menggunakan busi bekas yang sudah diberi selang tadi dan ditancapkan ke mesin selanjutnya tinggal gunakan Kick Starter motor buat memompa ban
  4. setelah ban lumayan keras cari bagian ban yang bocor dan beri lem Alteco dan tempelkan secuil Ban dalam bekas sepeda engkol (waktu memberi lem dan menempelkan ban bekas sepeda engkol ban harus dalam keadaan keras unuk menghindari lem retak)
  5. tunggu beberapa saat sampai lem kering dan kempeskan ban dalam motor anda.
  6. kembalikan ban dalam motor ke posisi semula dan siap dipompa lagi dan siap untuk melanjutkan perjalanan.
Selamat melakukan touring, jangan lupa perlengkapan berkendara, patuhi peraturan lalu lintas dan hati-hati dijalan.
Semoga tips ini bermanfaat, dan tips diatas khusus untuk pengguna motor ya bukan untuk mobil. Sekian jika ada yang kurang jelas silahkan tulis pertanyaan dalam kolom komentar.

0 Response to "Tips saat ban motor bocor"

Post a Comment

PERHATIAN !...
*. Baca dulu artikel dan komentar yang ada sebelum Anda menulis komentar
*. Harap berkomentar dengan bijak dan sopan
*. Jika mengajukan pertanyaan, beri centang pada kotak disamping tulisan "Beri tahu saya" untuk mendapatkan jawaban melalui email
*. Dilarang menyertakan "LINK HIDUP", "IKLAN" "SPAM" dalam komentar karena akan dihapus atau dimasukkan ke dalam Comment Spam